oleh

Hujan Tak Kunjung Turun Masyarakat Desa Lido Gelar Shalat Istisqa

-Liputan Warga-Ikuti Berita Kami Di Apl Google play / Koran Digital EPAPER

Kabupaten Bima — Shalat Istisqa di Gelar dilapangan Bola Desa Lido Rabu (18/01/2023) berlangsung cukup khusyuk, kendati panas matahari menyengat kulit, para jemaah shalat semangat untuk meminta hujan.

Shalat Istisqa digelar dihadiri oleh seluruh Tokoh agama, Pemerintah Desa setempat, Tokoh adat,

Tokoh tua, tokoh muda dan tokoh perempuan, bersama-sama hadir dalam menggelar sholat Istisqa.

Shalat dua rakaat meminta hujan, doa, dan dzikir bersama dilakukan usai shalat Jemaah dilaksanakan.

Senada disampaikan Tuan Guru Lebe Lido Bapak Aco Abas, S.Sos saat Khutbah singkatnya  mengatakan, Sebelum kita memulai sholat Istisqa ini saya mengajak seluru jamaah yang hadir untuk membaca astagfirullah dengan penuh Khusu dan konsisten dalam sholat. Ungkapnya

” Agar sholat kita bisa diterima oleh Allah SWT. tuturnya.

Selain shalat meminta hujan, Lebe Lido mengatakan ” Sebagai umat muslim kita dianjurkan untuk perbanyak dzikir dan doa memohon ampunan atas segala salah dan dosa yang dilakukan. Melalui salat dan doa yang dipanjatkan, diharapkan Allah menurunkan hujan yang menyirami padi, bawang serta jagung yang kita tanami saat ini.

“Apa yang kita lakukan ini adalah bagian dari kita untuk memohon ampun kepada Allah. Ujarnya

Aco abas, S.sos menambahkan “hujan yang cukup lama tidak turun bisa jadi karena ulah dan tingkah laku manusia diluar dari pada rel yang ditetapkan oleh Allah SWT oleh demikian mari bersama- sama kita memohon ampun kepada Allah SWt. Terangnya.

Usai shalat Istisqa digelar seluruh jemaah Shalat saling berjabat tangan Seraya saling melempar senyum antara satu sama lain. (Red)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

News Feed